Villa Di Bandung Murah Private Pool Untuk Rombongan & Keluarga

Villa di Bandung memang terkenal banyak yang menarik dan megah-megah. Hal ini pun membuat orang-orang pada berbondong datang ke sana untuk sekadar melepas penat, apalagi pas waktu hari libur, serta di sana juga banyak yang berharga murah.

Siapa sih yang nggak tertarik harga murah, gedung Villa di Bandung murah kebanyakan, meskipun disana memang tempat wisata. Kalau nggak percaya, nanti akan saya berikan juga kisaran daftar harga. Namun harga masih naik-turun ya, update saja terbaru, di google banyak.

Daftar Rekomendasi Villa di Bandung Murah Terbaik

Anda mau jalan-jalan ke Bandung? Jangan lupa pilih tempat penginapan berupa Villa yang bagus dan terbaik. Agar anda dan keluarga saat bepergian, datang jauh-jauh, bisa merasa puas dan terhibur, banyak juga loh yang merasa puas karena harganya juga murah. Ini dia beberapa list Villa yang bisa anda sewa:

Daftar Isi

1. Villa Valen Bandung Untuk Rombongan

Villa valen salah satu rekomendasi dari kami untuk kalian yang mencari villa di bandung untuk rombongan dengan kapasitas yang besar. Villa ini terdiri dari 3 lantai dengan memiliki 11 buah kamar tidur dengan ukuran yang besar besar, 1 buah aula untuk meeting dengan daya tampung kurang lebih 50 orang dan di lengkapi fasilitas kolam renang pribadi.

Lokasi villa yang strategis berada di dekat tempat wisata, akses menuju lokasi cukup mudah dan memiliki fasilitas yang lengkap merupakan salah satu dari kelebihan villa valen.

  • Lokasi Villa : Komplek Villa Istana Bunga, Lembang, Bandung
  • Kamar tidur : 11
  • Kamar Mandi : 7
  • Kapasitas maksimal : 80 Orang
  • Harga Sewa Rp 10,5 jt Untuk weekend
  • Ketersediaan Silahkan Hubungi

Villa Valen

– Harga Mulai dari Rp 400.000
– Untuk cek ketersediaan dan pemesanan klik link di bawah ini

2. Villa Dawis Bandung Untuk Keluarga Besar

Villa Dawis sebuah villa yang berlokasi di komplek villa Dago pakar resort dengan terdiri dari 8 buah kamar tidur yang besar dan memiliki aula yang bisa di jadikan meeting room dengan kapasitas maksimal 40 orang.

Untuk fasilitas villa Dawis sudah sangat lengkap mulai dari peralatan masak, peralatan makan, kolam renang pribadi, TV, Karaoke, Wifi dan juga di lengkapi dengan musola.

  • Lokasi Villa : Jl bukit cemara asri no 9, Mekarsaluyu, Kec Cimenyan, Bandung
  • Kamar tidur : 8
  • Kamar Mandi : 7
  • Kapasitas maksimal : 40 Orang
  • Harga Sewa Rp 8,8 Jt Per malam untuk weekend
  • Ketersediaan  Silahkan Hubungi

Villa Dawis

– Harga Mulai dari Rp 6 jt an
– Untuk cek ketersediaan dan pemesanan klik link di bawah ini

3. Villa Jali Lembang, Bandung Barat

Nah untuk di no 3 kami ada rekomendasi villa di bandung untuk keluarga atau acara kantor dengan kapasitas tidak lebih dari 30 orang bisa menggunakan villa jali.

Villa ini memiliki 6 buah kamar tidur dengan fasilitas kolam renang pribadi, karaoke, halaman luas, peralatan masak yang lengkap dan parkir mobil bisa menampung sampai dengan 5 mobil.

  • Lokasi Villa : Komplek Villa Trinity Kampung  Daun, Lembang, Bandung
  • Kamar tidur : 6
  • Kamar Mandi : 4
  • Kapasitas maksimal : 30 Orang
  • Harga Rp 5,7 Jt Per Malam Untuk Weekend
  • Ketersediaan : Silahkan Hubungi 

Villa Jali Lembang

– Harga Mulai dari Rp 4.000.000
– Untuk cek ketersediaan dan pemesanan klik link di bawah ini

4. Villa Murah di Bandung untuk Rombongan, The Bridge Villa Punclut

The Bridge Villa Punclut

Detail spesifikasi tempat yang ada sekitar penginapan The Bridge Villa Punclut antara lain, ia lumayan dekat dengan Cihampelas Walk, sekitar 3,5 KM. Oh iya, kelebihan lainnya, ternyata di sana ada tamannya, jadi masih sangat asri, ada dapur bersamanya pula.

Kalau tentang akses transportasi, di sana sangat mendukung, dan dekat tempat wisata juga kota. Mengenai keadaan di dalam Villa, lumayan luas, dan perabotan serta alat dapur lengkap guys.

Lokasi Villa, ada di Jl. Bukit Raya Atas, kp. Sekejulang, Punclut, Ciumbuleuit, 609. Yuk mampir ke sana, harga murah, dan lengkap banget.

Bagi satu keluarga, atau mengajak kalangan anak-anak, jangan khawatir, ada taman bermainnya di Villa tersebut. Bahkan bagi ibu atau bapak yang kecapean habis bepergian, di sana disediakan juga kursi pijat, tinggal duduk, lalu capainya akan cepat berkurang dengan kursi pijatnya.

Tentang harga, untuk waktu sehari semalam, Rp. 1.453.000, di sana kalau menginap jangan terlalu mendadak bookingnya, karena harganya akan sedikit berbeda. Untuk mengecek ketersediaan kamar, bisa langsung cek di web, misalnya melalui Booking com atau dengan yang lain.

Harga tersebut sudah dengan jumlah keluarga, paling tidak 10 orang. Sangat cocok bagi anda yang mencari villa di bandung untuk rombongan, jadi itu termasuk harga murah ya. 

Villa The Bridge Punclut

– Harga Mulai dari Rp 1.453.000
– Untuk cek ketersediaan dan pemesanan klik link di bawah ini

5. Homestay Syariah Cileunyi, Bandung Timur

Homestay Syariah Cileunyi

Rekomendasi Villa di Bandung yang kedua, ada Homestay Syariah Cileunyi yang berposisi di Bandung Timur. Pada nominator berikutnya ini, juga tidak kalah nyamannya. Sebuah Villa dengan kamar yang bisa di booking untuk 2 orang dewasa, tentu dari segi harga dengan yang no 1 tadi, akan berbeda. 

Anda cukup membandrol dan menyediakan uang sebesar Rp. 350.000, lumayan kan?

Lalu fasilitasnya apa saja? Anda bisa mendapatkan 2 kamar tidur, dapur bersama, ada juga kulkas dan ruang makan yang siap dipakai saat ingin makan bersama. Jangan lupa, di sini alat dapurnya juga lengkap.

Kalau tentang akses, Villa ini berada pada 13 KM dari Saung Angklung Udjo, dan dekat juga dengan Trans Studio Bandung loh, hanya berjarak 15 Km saja dari sana.

Dari Villa, anda akan dimanjakan dengan beberapa pemandangan yang menyegarkan mata, di antaranya ada pegunungan, taman, serta bisa langsung memandang ke jalan yang masih asri dan terkesan sepi. Jadi anda masih jauh dari keramaian kota, namun jaraknya nggak begitu jauh dari kota.

Homestay Syariah Cileunyi

– Harga Mulai dari Rp 350.000
– Untuk cek ketersediaan dan pemesanan klik link di bawah ini

6. Villa Surya Bandung, Villa yang Menyenangkan dengan Kolam Renangnya

 Villa Surya Ada Kolam Renang

Semua tempat penginapan, baik itu Villa, hotel, dan lain sebagainya pasti punya kelebihan dan kekurangan. Begitu juga dengan Villa Surya Bandung yang punya kelebihan khusus, yaitu ada kolam renang untuk hiburan bersama.

Kalau anda suka dengan aktivitas berenang, ini ada rekomendasi villa di bandung private pool murah yang murah meriah dan bisa menghibur keluarga anda. Dengan fasilitas yang lumayan megah tersebut, juga akan mempengaruhi tarif harga yang diberikan, berapa hayo harganya?

Kalau anda bertanya tentang detail harga pasti, pastinya beda-beda ya ketika anda menggunakan jasa booking, tetapi kalau saya lihat rata-rata tidak sampai 200.000. Misalnya, saya mencatat harga dari Tripadvisor.co.id, hanya kena Rp. 173.435. Dengan penyewa 2 orang dewasa.

Untuk alamat, letaknya di Jl. Cipamokolan Kolot, Cisaranten Endah, dan Kec. Arcamanik, Bandung, Jawa Barat. Kalau mau liburan di sana, bisa mampir ke Arcamanik Tower Park. Ada juga Emerald Tower Park dan Antapani Greenfield yang siap anda kunjungi.

Villa Surya Bandung

– Harga Mulai dari Rp 200.000
– Untuk cek ketersediaan dan pemesanan klik link di bawah ini

7. Osmond Villa Resort

Osmond Villa Resort

Sebuah Villa yang terletak di Jl. Gunung Putri, tepatnya di Ds, Jayagiri, Kec, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat. Ternyata juga disediakan sebuah kolam renang yang lumayan luas. Untuk menginap di sana, kita akan dikenakan harga Rp. 440.000 per malam melalui laman Pegipegi.com.

Terkait dengan kapasitas muat Villa, Villa ini bisa dihuni oleh 3—12 orang, lumayan banyak kan, kalau satu keluarga ingin menginap di sana, bisa tuh dicoba.

Selain dapat tempat hiburan berupa kolam renang, anda juga bisa mencicipi tempat yang lain seperti tempat karaoke, Bilyard dan Lapangan Tenis, Tenis Meja juga disediakan. Oh iya, saya lupa ngomong, ada kolam renang khusus untuk anak juga loh, mantapkan?

Kalau yang bawa mobil, tidak usah bingung, di sana halamannya lumayan luas, ada tempat parkir mobil gratis yang sudah disediakan. Kalau mau pergi ke mana-mana, apakah ada tempat wisata lain?

Anda bisa berkunjung ke Wahana wisata Pasir Ipis yang berjarak hanya 2 km saja, dan seperti lokasi alamatnya, di sana juga berdekatan dengan Gunung Putri Lembang, serta Taman Lembah Dewata.

Jika anda naik pesawat, jarak ke bandara sekitar 12,2 KM, kalau ingin berbelanja, bisa datang ke Pasar Panorama Lembang, kisaran 2 KM juga nih. Vihara Vipassana Graha sebuah tempat belanja yang jaraknya, hampir 4 km, dan lain sebagainya.

Villa Osmon Resort

– Harga Mulai dari Rp 400.000 an
– Untuk cek ketersediaan dan pemesanan klik link di bawah ini

8. Summer Hills Hotel dan Villas Bandung

 

Summer Hills Hotel dan Villas

Wah sampai di Villa yang kelima nih, sebuah Villa yang dinamai dengan Summer Hills Hotel, dan Villas Bandung ini memang menjadi sorotan bagi kalangan pencinta travelling. Nuansa hening dan megah ketika malam, karena lampu-lampu yang terang, membuat pengnjung atau penginap semakin betah di sini.

Saya kenalkan dulu alamatnya ya, ia terletak di Jl. Setrasari Raya, Nomor 10, Sukarasa, Kec. Sukasari, Kota Bandung Jawa Barat. Dengan kapasitas muat, antara 4 hingga 6 orang, dan hanya membayar Rp. 654.000 an. Harga ini bisa naik dan turun ya, selalu cari harga terupdate, dan tempat booking yang murah.

Masih kurang puas, karena kurang detail? Baiklah, sebuah penginapan yang menjadi impian, itu biasanya berada di lokasi yang dekat dengan tempat wisata, atau tempat hiburan lainnya. Nah bagaimana dengan Summer Hills Hotel ini?

Untuk yang penasaran, akses wisata terdekat di antaranya, Barli Museum dengan jarak 0,9 km. Paris Van Java Mall juga dekat, sekitar 2,4 km saja, ada lagi, Karang Setra Water Park dengan jarak 1,3 km, Bandung Zoo 3,1 km dan Braga City Walk 5,8 km saja dan lain-lain.

Summer Hills Hotel & Villa Bandung

– Harga Mulai dari Rp 654.000
– Untuk cek ketersediaan dan pemesanan klik link di bawah ini

9. Villa Imah Seniman

Villa Imah Seniman

Sebuah Villa yang tak kalah menarik, anda bisa menghuni Villa Imah Seniman yang menjadi tempat penginapan saat anda pergi ke Kota Bandung untuk wisata atau bertujuan yang lainnya, misalnya ingin berbulan madu.

Jika anda mengamati Villa ini, anda harus berkeliling di sekitar Villa yang ternyata ada sebuah danau dengan ukuran yang lumayan. Bagaimana akses ke tempat wisata lainnya? Sangat mudah, dan yang terdekat adalah Observatorium Bosscha, De’ Ranch, Pasar Apung dan lain sebagainya.

Keasyikan bercerita, sampai lupa untuk mengabarkan lokasi Villa yang satu ini, berada di Jl. Kolonel Masturi, No 8 Gudang Kahuripan, Cikahuripan, Lembang Bandung bagian Barat, Jawa Barat.

Fasilitasnya apa saja? Bagi sebagian pasti mikir, ada danaunya, biasanya tidak ada kolam renangnya? Ada dong kakak, di sini lumayan lengkap, ada kolam renang, halaman yang lumayan luas, televisi untuk dinikmati saat bersantai, bahkan juga disediakan wifi.

Untuk bisa mendapatkan itu semua, anda perlu mengeluarkan biaya mulai Rp. 350.000 saja, wah bahagianya!

Villa Imah Seniman

– Harga Mulai dari Rp 350.000
– Untuk cek ketersediaan dan pemesanan klik link di bawah ini

10. Villa Venetys

Villa Venetys

Sebuah Villa yang berada di jalan Maribaya, No 155-E Langensari, Kec. Lembang, Kabupaten Bandung Barat ini, bisa menarik perhatian kita karena suasana yang sejuk dan pemandangannya sangat menggoda. Di tambah lagi di sini, fasilitasnya lengkap pake banget loh.

Kalau nggak percaya, selain ada kolam renang, ada tempat outbond, taman bermain anak, taman serta halaman parkir. Kalau untuk outdoornya dah luar biasa gini, bagaimana dengan ruang dalam? Ada tempat bersantai nya dong, meski di dalam Villa.

Untuk soal tempat wisata, masih  sama kayak yang di atas, yaitu dekat dengan Observatorium Bosscha, De Ranch, dan Maribaya. Harganya untuk sekali sewa 400.000 an ya.

Villa Venetys

– Harga Mulai dari Rp 400.000
– Untuk cek ketersediaan dan pemesanan klik link di bawah ini

11. The Radiant Villa And Function Hall

 

The Radiant Villa And Function Hall

Kemewahan Villa The Radiant Villa and Function Hall akan membuat anda tidak bisa berkutik dan mengatakan Villa ini menakjubkan. Sebuah Villa yang lebih mengandalkan ruangan indoor ini, meski tanpa taman yang luas, tempatnya masih asri loh, hijau-hijaunya masih ada.

Kolam renang sebagai fasilitas Villa juga tersedia, ada restoran yang siap menyambut anda di kala perut keroncongan, enak sekali bukan?

Lokasinya di mana kakak? Anda berkunjung saja ke Jl. Bukanagara, No 2 Kayuambon, Lembang, Kabupaten Bandung Barat. Oh iya, alamat itu masih dalam satu kawasan Desa Pagerwangi, datang saja ke sana ya.

Untuk menyambut kemewahannya, lembaran uang mulai dari 650.000 bisa anda sediakan. Tidak begitu mahal, karena fasilitas dan kenyamanan yang sudah diberikan.

Villa Radiant

– Harga Mulai dari Rp 650.000
– Untuk cek ketersediaan dan pemesanan klik link di bawah ini

12. Villa Chava Minerva Bambu

Villa Chava Minerva Bambu

Berikutnya, rekomendasi villa di bandung untuk keluarga ada Chava Minerva Bambu. Sebuah Villa yang punya beribu keunikan karena tampilannya yang sangar dan menarik perhatian. Anda akan disuguhkan sebuah Villa yang tidak berbentuk gedung bertembok, lalu apa hayo?

Yups, sebuah jerami dan anyam bamboo adalah bangunannya, luar biasa bukan? Dengan nuansa seperti itu, tentu pas menempati untuk tidur, akan terasa masuk pada zaman lampau dengan tampilan yang lebih keren. Cocok banget deh buat anda yang ingin menghabiskan waktu bersama keluarga atau untuk bulan madu.

Alamatnya ada di Jl. Lapang Desa Cikole RT1/11, Desa Cibogo Lembang Bandung Barat, Jawa Barat. Oh iya, dengan bangunan yang demikian, pasti anda kepo deh, dalamnya ada apa saja. Jangan khawatir, karena termasuk lengkap kok, ada dua kamar tidur, dan kamar mandi, dapur, lalu balkon.

Tenang saja, meski kayak terlihat suasana di pelosok, di sana juga menyediakan free wifinya. Jadi tetap bisa akses internet sepuasnya, berapa harga untuk menyewa Villa ini? 400.000 hingga 1,3 juta guys.

Villa Chava Minerva

– Harga Mulai dari Rp 400.000 an
– Untuk cek ketersediaan dan pemesanan klik link di bawah ini

13. De Villa Istana Bunga

Untuk Villa yang terakhir, di Bandung, anda bisa memilih Villa yang bernama De Villa Istana Bunga. Sebuah Villa yang termasuk di pertimbangkan untuk menjadi hunian saat liburan, mengapa?

Harga sewa villa di Bandung yang satu ini lumayan fantastis, antara 1 juta hingga 3 jutaan, nah apa spesialnya? Bisa untuk rombongan guys, mahal kan ya? Tapi sebanding dengan kapasitas muat Villa. Villa di kawasan Istana Bunga ini, ada 2 lantai guys, dan anda bisa menyesuaikan budget dan gedung dengan harga yang berbeda-beda.

Jadi, antara 1 hingga 3 juta, memang Villa nya beda-beda dan bisa menampung untuk banyak orang. Ada di mana sih Villa ini? lokasinya, di Jalan Kolonel Masturi Komplek Villa Istana Bunga, Blok 5-13, Lembang Bandung Barat.

Untuk fasilitas, ada apa saja sih? Arena pacuan Kuda, Lapangan Tenis, Tenis Meja, serta tak ketinggalan Kolam Renang untuk menghibur diri. Yang paling dekat dengan Villa ini tempat wisatanya adalah Curug Cimahi dan Dusun Bambu guys.

De Villa Istana Bunga

– Harga Mulai dari Rp 1.000.000
– Untuk cek ketersediaan dan pemesanan klik link di bawah ini

Oh iya, sebagai pemberitahuan, beberapa Villa yang beda-beda itu di antaranya, Villa Wood, Villa Alila, dan juga Villa Rosentia. Jadi bisa pilih di mana enaknya, dengan budget yang disesuaikan pula. Semoga membantu.

Kesimpulan Rekomendasi Villa di Bandung

Hai-hai, sudah ada di akhir perjumpaan saja nih. Lumayan banyak juga kan yang saya rekomendasikan untuk bisa anda tinggali saat berlibur ke Bandung. Dari beberapa Villa di Bandung yang paling anda sukai apa nih?

Baik dari pemandangan di lingkungan Villa, atau tempat bersantai seperti kolam renang untuk hiburan keluarga dan anak-anak, pastinya seru dong, bermain air bareng keluarga.

Semoga saja, dengan adanya penjelasan panjang lebar mengenai referensi beberapa Villa yang punya fasilitas lengkap dan memiliki kelebihan tersendiri ini bisa menjadi pertimbangan anda saat memilih. Baik karena harganya yang ramah, atau lingkungannya yang malah ramah.

Saya ingatkan sekali lagi, saat memilih Villa jangan hanya melihat dari harga yang murah ya guys, karena harga itu bisa menggambarkan fasilitas juga yang kurang lengkap. Boleh saja nih, di list yang masuk harga murah mana saja. Tetapi, saat ngelist, jangan lupa catat juga fasilitasnya.

Oh paling penting, akses ke tempat wisata kayak gimana. Misal sudah nemu harga murah, fasilitas lengkap, tetapi jauh banget sama tujuan anda datang ke Bandung, pengen ke tempat wisata tujuan, ini juga akan jadi masalah.

Saya bikin kesimpulan begini, biar teman-teman saat memilih rekomendasi Villa Bandung di atas pun bisa memilih yang terbaik ya. Yang dekat dengan wisata, harga murah, dan fasilitas lengkap tentunya, mantapkan? Belum juga menemukan villa yang pass di hati ? coba lihat daftar vila di puncak disini, mungkin ada yang cocok untuk anda.

Semoga referensi di atas bisa membantu teman-teman dalam memilih Villa di Bandung yang terbaik ya, salam dari saya.

Reservasi Via WA